8Okt2007
Kepastian Pembuangan
Yeremia 52:24-34

Fokus utama pemberitaan Yeremia adalah rencana Tuhan membuang umat-Nya ke Babel oleh karena dosa-dosa mereka. Namun itu bukanlah tujuan akhir karena Tuhan tetap merancangkan pemulihan kembali umat-Nya melalui pertobatan sejati. Berulang kali Yeremia menegaskan bahwa rencana Tuhan ini pasti terlaksana, tidak peduli apakah umat mau menerima pemberitaan ini atau tidak....

9Okt2007
Panggilan Hikmat
Amsal 8:1-21

Panggilan hikmat adalah panggilan untuk menerima tuntunan. Hikmat memanggil orang agar hidup dalam kebenaran (7) dan jauh dari kejahatan (13). Pada bagian terdahulu (1:20-33), panggilan hikmat disertai dengan pemberitahuan mengenai akibat buruk yang akan menimpa orang yang mengabaikannya. Pada perikop ini, panggilan hikmat disertai pemberitahuan tentang dampak positif...

10Okt2007
Diciptakan dengan hikmat
Amsal 8:22-36

Dunia ini tidak terjadi begitu saja. Ia diciptakan. Begitu pula dengan segala makhluk yang berdiam di dalamnya. Allah menciptakan semua itu di dalam hikmat-Nya, yang kekal adanya. Untuk menegaskan bahwa hikmat mendahului ciptaan, Amsal menggambarkan hikmat seolah ciptaan Allah yang pertama (22). Sesungguhnya hikmat ada sebelum alam semesta diciptakan (23-29). Ia lebih...

11Okt2007
Hanya satu pilihan
Amsal 9:1-18

Pasal 9 menutup rangkaian nasihat panjang dari penulis Amsal agar memilih hikmat dan menolak kebodohan, dengan sekali lagi mendorong orang untuk memilih yang benar. Salah pilih akan berakibat fatal.

Penulis Amsal menyandingkan kedua pilihan itu sebagai dua wanita yang bersaing memperebutkan perhatian dan minat dari calon pemilihnya. Sungguh bukan kebetulan,...

12Okt2007
Kata dan perbuatan muara hati
Amsal 10:1-16

Mulai pasal 10 dan seterusnya kita bertemu dengan ujaran-ujaran pendek yang berisikan nasihat hikmat yang harus dipahami dengan dua hal. Pertama, gunakan akal sehat kita: kapan nasihat ini berguna, yaitu untuk situasi dan kondisi yang bagaimana. Kedua, sebagai orang beriman maka motivasi untuk memuliakan Tuhan dan memberkati sesama harus menjadi alasan...

13Okt2007
Takut akan Tuhan
Amsal 10:17-32

Modal dasar untuk memiliki hikmat adalah takut akan Tuhan. Orang yang takut akan Tuhan akan menanggalkan sikap yang egosentris dan mengizinkan Tuhan mendidik dia di dalam kebenaran. Didikan Tuhan dimulai dari sikap hati yang mau diajar dan tidak malas belajar (17, 26). Sikap hati yang benar menundukkan diri untuk taat pada Tuhan. Ketaatan pada disiplin yang diterapkan...

14Okt2007
Hikmat dalam berkata-kata
Amsal 11:1-17

Berbicara masalah integritas dalam hidup akan menyangkut banyak hal. Salah satu di antaranya adalah tentang ketidakjujuran yang terjadi dalam bidang perdagangan. Misalnya dengan menggunakan timbangan atau ukuran yang menyalahi standar; mempromosikan produk dengan membesar-besarkan kualitasnya, bahkan tidak jarang dengan menjelek-jelekkan produk lain yang menjadi saingan.

Untuk...

Scripture Union Indonesia © 2017.